Bahan:
200 gr tepung terigu serbaguna
2 sdt double acting baking powder
1/2 sdt garam
60 gr gula
3 butir telur, pisah kuning dan putihnya
360 ml susu cair
60 gr unsalted butter, dicairkan
1 sdt vanilla ekstrak
Margarine secukupnya untuk olesan
Isian:
2 sdm blueberry filling (bisa diganti sesuai selera)
Cara membuat:
1. Campur tepung, baking powder dan garam dalam satu wadah. Aduk dengan whisk, sisihkan.
2. Dalam wadah lain, campur kuning telur dan gula, aduk dengan whisk hingga gula larut. Masukkan susu, aduk rata kembali.
3. Masukkan campuran susu ke dalam campuran telur, aduk hingga rata dan licin.
4. Masukkan butter cair dan vanili, aduk hingga rata kembali
5. Kocok putih telur hingga kaku, masukkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan tepung, aduk hingga rata.
6. Panaskan cetakan waffle, olesi dengan margarine. Tuang adonan dengan sendok sayur dalam cetakan waffle hingga 3/4 penuh. Panggang hingga
matang dan kecoklatan. Isi dengan blueberry filling. Siap disajikan hangat!


0 comments:
Post a Comment